Kasi Propam Polres Majalengka Polda Jabar Berikan Arahan kepada Personil Sat Samapta

Majalengka – Kasi Propam Polres Majalengka, AKP Sarjiyo, S.E., M.H., didampingi oleh Kasat Samapta AKP Adam Rohmat Hidayat, S.H., M.H., serta Kaurbin Ops Samapta IPTU Aris Sulisyanto, Kanit Turjawali Samapta IPDA Ato Rusdianto, S.H., dan anggota Sat Samapta Polres Majalengka, menggelar acara arahan kepada personil Sat Samapta. Acara ini berlangsung di Lapangan Apel Polres Majalengka pada Selasa (2/4/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Kasi Propam Polres Majalengka, AKP Sarjiyo, S.E., M.H., memberikan arahan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan profesionalisme anggota Sat Samapta. Arahan tersebut meliputi disiplin, etika, dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas kepolisian.

“Dalam menjalankan tugas sebagai bagian dari Satuan Samapta, para anggota harus senantiasa menjaga disiplin dan mematuhi kode etik kepolisian. Kualitas pelayanan kepada masyarakat harus tetap menjadi prioritas utama,” ungkap AKP Sarjiyo dalam arahannya.

Selain itu, AKP Sarjiyo juga menekankan pentingnya menjaga citra positif kepolisian di mata masyarakat. “Kita harus menjadi contoh yang baik bagi masyarakat. Sikap profesional, ramah, dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas adalah hal yang harus selalu dijunjung tinggi,” tambahnya.

Dalam penutupan acara, Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., menyatakan apresiasi atas upaya yang dilakukan oleh Kasi Propam dan seluruh jajaran Sat Samapta Polres Majalengka. “Kedisiplinan dan profesionalisme anggota Sat Samapta sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Semoga arahan yang telah diberikan dapat menjadi motivasi bagi seluruh personil untuk semakin meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat,” tutupnya.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *